Outbond adalah salah satu kegiatan edukasi bagi santri yang dapat digunakan sebagai sarana memberikan materi secara integrasi diluar ruangan dengan suasana alam yang masih segar. Jika dilihat sepintas kegiatan ini tak ubahnya refreshing atau wisata alam seperti pada umumnya. Namun mari kita menilik lebih dalam bagaimana sebenarnya kegiatan ini dibangun dengan melibatkan peran serta masyarakat sekitar.
Lokasi kegiatan ini berada dikaki Gunung Bromo atau lebih tepatnya berada di Dusun Krajan Desa Sapikerep Kecamatan Sukapura Kabupaten Probolinggo. Jarak tempuh dari Kota Probolinggo sekitar 35 KM. Untuk dapat sampai menuju lokasi kegiatan - dari lokasi parkir kendaraan berjarak kurang lebih 1 KM dan ditempuh dengan berjalan kaki.
Perjalanan yang ditempuh dengan berjalan kaki menyusuri jalan setapak akan terlihat beberapa objek yang masih segar dan natural. Ada beberapa ruas jalan yang sudah dibangun oleh masyarakat setempat namun hingga ke lokasi Air Terjun "INDRAPURA" (begitu tokoh masyarakat setempat memberikan nama) masih ada beberapa ruas jalan yang masih dalam bentuk makadam.
Akhirnya setelah menyusuri jalan yang berliku-liku, para peserta OutBond terhibur dengan Kesegaran Air terjun yang telah berada dihadapan anak-anak. Anak-anakpun tak perlu menunggu komando untuk beraksi - bahkan beberapa anak-anak memanfaatkan waktu jeda sambil bermain air.
0 komentar:
Posting Komentar